Apakah Sahabat Trivia pernah bertanya-tanya bagaimana seseorang memberi nama suatu hal yang baru? Nama objek ternyata bisa terinspirasi dari nama lokasi yang berkaitan dengan objek tersebut. Bahkan, tidak jarang nama itu menjadi lebih terkenal sebagai nama sebuah objek daripada nama lokasi itu sendiri.
Berikut Trivia rangkum objek-objek di sekitar kita yang namanya terinspirasi dari nama lokasi di dunia. Apakah kamu bisa menebaknya?
Badminton
Olahraga yang digemari masyarakat Indonesia ini ternyata berasal dari nama sebuah lokasi lho, Sahabat Trivia. Badminton adalah nama sebuah rumah milik seorang Duke Inggris dari Beaufort. Beliaulah yang menciptakan olahraga ini di rumah kediamannya yang bernama Badminton House. Akhirnya, olahraga ini dinamakan berdasarkan nama rumah tersebut dan menjadi istilah olahraga sampai sekarang.
Bikini
Pakaian untuk berenang ini dibuat dan diberi nama oleh seorang Perancis bernama Louis Reard berdasarkan nama tempat di Kepulauan Marshall yaitu Bikini Atoll. Pada tahun 1946, Amerika Serikat mengadakan percobaan bom atom di lokasi tersebut. Percobaan bom ini berhasil menggegerkan dunia. Saat membuat pakaian tersebut di tahun 1947, Reard juga berhasil menggegerkan dunia dengan segala pro dan kontranya. Oleh sebab itu, pakaian ini akhirnya disebut dengan bikini.
Cherry
Nama buah berwarna merah ini berasal dari Bahasa Latin cerasum. Cerasum mengacu pada nama daerah yang kini bernama Giresun di Turki. Daerah ini diyakini sebagai daerah pertama yang mengekspor cherry ke Eropa. Orang-orang Eropa pada jaman dahulu pun menamai buah ini sesuai dengan daerah asalnya. Sahabat Trivia penasaran ingin memakan buah cherry di Kota Giresun?
Geyser
Geyser adalah fenomena alam ketika air panas dari dalam bumi menyembur ke permukaan secara alamiah. Geyser pertama kali disaksikan di sebuah lokasi di Islandia bernama Geysir. Alhasil, fenomena alam ini dikenal dengan nama yang mirip dengan daerah ditemukannya.
Magenta
Magenta adalah nama sebuah kota di utara Italia. Kota ini menjadi lokasi pertempuran antara Perancis dan Austria yang sering disebut sebagai Battle of Magenta. Akan tetapi, nama Magenta lebih terkenal sebagai nama sebuah spektrum warna. Jadi, di dekat lokasi peperangan tersebut terdapat tar batubara yang dapat menjadi sumber warna keungu-unguan. Warna tersebut pun diberi nama sesuai dengan lokasinya. Warna magenta juga merupakan warna sintetis pertama yang digunakan untuk mewarnai pakaian.
Mayonnaise
Nama salah satu bahan makanan ini ternyata berasal dari nama daerah juga, Sahabat Trivia. Mayonnaise pertama kali dibuat di Mahon, sebuah kota kecil di Minorca, Spanyol. Pembuatnya adalah seorang juru masak dari seorang bangsawan Perancis. Ia merasa makanan lokal kurang memiliki cita rasa sehingga ia membuat ramuan untuk membuat rasa makanan menjadi lebih lezat.
Marathon
Apakah kamu penggemar lari jarak jauh atau marathon? Tahukah kamu kalau nama marathon juga berasal dari nama suatu daerah? Marathon adalah nama sebuah kota di bagian selatan Yunani. Pada jaman dahulu, para pembawa pesan dari kota marathon selalu berlari ke Athena untuk membawa pesan. Akhirnya, kegiatan berlari jarak jauh ini diberi nama sesuai dengan nama kota tersebut.
Spa
Spa ternyata diberi nama berdasarkan sebuah kota dengan nama yang sama di Belgia. Kota Spa pada abad ke-16 menjadi terkenal dan banyak dikunjungi karena sumber air panasnya. Saat orang zaman dahulu berkata ia akan pergi ke Spa, ia akan melakukan kegiatan perawatan tubuh yang hampir sama seperti yang dilakukan di tempat spa saat ini.
Tuxedo
Pakaian formal untuk kaum lelaki ini ternyata juga berasal dari sebuah nama lokasi yakni kota Tuxedo di New York, Amerika Serikat. Pada awalnya, pakaian formal yang lazim dipakai para lelaki memiliki potongan bagian belakang yang panjang. Akan tetapi, seorang pria bernama Griswold Lorillard mengenakan pakaian dengan potongan pendek pada di sebuah event di Taman Tuxedo. Orang-orang pun mengikuti gaya tersebut dan menyebut pakaian gaya tersebut dengan nama tuxedo.
[readmore]http://trivia.id/post/kota-paling-dingin-di-dunia-7-tempat-ini-bersuhu-di[/readmore]
Itulah nama objek-objek di sekitar kita yang namanya berasal dari nama lokasi. Adakah nama-nama lain yang kamu ketahui, Sahabat Trivia? Yuk ceritakan di kolom komentar!
sumber : trivia.id
sumber : trivia.id
0 komentar: